ISMI ANISA: " SEDIKIT ULASAN MENGENAI AKUNTANSI "

Minggu, 11 September 2011

0

" SEDIKIT ULASAN MENGENAI AKUNTANSI "

A. Pengertian Akuntansi   
       Akuntansi adalah suatu proses pencatatan, penggolongan,peringkasan, dan penyajian laporan mengenai transaksi keuangan yang terjadi selama periode waktu tertentu serta penafsiran terhadap hasilnya.

B. Spesialisasi dalam Akuntansi
       Bidang-bidang akuntansi antara lain sebagai berikut : 
a. Akuntansi keuangan (finnancial accounting) atau Akuntansi umum (general accoumting)
b. Akuntansi khusus (special accounting), yang terdiri dari :  
        
         * akuntansi biaya (cost accounting)
         * akuntansi manajemen (management accounting)
         * akuntansi anggaran (budgetary accounting)
         * akuntansi pemerintahan (goverenmental accounting)
         * akuntansi pemeriksaan (auditing accounting)
         * akuntansi perpajakan (tax accounting)

C. Jabatan dalam Bidang Akuntansi
     Akuntan adalah orang yang memiliki keahlian dalam bidang akuntansi. Profesi akuntan dibedakan menjadi beberapa macam.
a. Akuntan publik (external accountant)
    Akuntansi publik adalah akuntan independe yang memberikan jasa informasi kepada pihak yang     
    membutuhkan atas dasar pembayaran tertentu.
b. Akuntan intern (internal accountant)
    Akuntansi intern adalah akuntan yang bekerja pada suatu perusahaan sebagai karyawan.
c. Akuntan pemerintahan (governmental accountant)
   Akuntansi pemerintah adalah akuntan yang bekerja pada badan-badan atau instansi pemerintah.
d. Akuntan pendidik (instruction accountant)
   Akuntansi pendidik adalah akuntan yang bekerja untuk menyampaikan ilmu akuntansi pada bidang 
   pendidikan.      

D. Pihak-pihak yang membutuhkan informasi Akuntansi
     Informasi akuntansi adalah data transaksi keuangan yang terjadi dalam perusahaan selama periode tertentu yang diikhtisarkan dalam bentuk laporan keuangan. Pihak yang membutuhkan informasi akuntansi adalah pihak intern maupun ekstern.
1) Pihak Intern 
    pihak intern adalah pihak-pihak yang terlibat langsung dalam menejemen perusahaan, contohnya pimpinan 
    perusahaan ( manajer). Informasi bagi manajemen dapat digunakan untuk :
   a. mengetahui kondisi keuangan perusahaan
   b. menyusun perencanaan kegiatan perusahaan
   c. alat pertanggungjawaban perusahaan kepada pihak ekstern
   d. pengambilan keputusan-keputusan tertentu
2) Pihak Ekstern
    Pihak ekstern perusahaan adalah pihak yang berkepentingan dalam informasi akuntansi, antara lain:
    a. kreditor atau calon kreditor, yaitu orang atau badan yang memberikan pinjaman kepada perusahaan 
       dalam bentuk uang atau barang.   
    b, Investor atau calon investor, yaitu orang atau badan yang menanamkan modal kepada perusahaan.
    c. pemerintah, misalnya Kantor Pelayanan Pajak
    d. karyawan, tujuannya untuk mengetahui baik atau tidaknya kelangsungan hidup perusahaan dan 
        peningkatan kesejahteraan.

E. Prinsip-prinsip Akuntansi
     Prinsip-prinsip akuntansi yang lazim dan berlaku secara umum antara lain :
     1) Kesatuan akuntansi
     2) Kesinambungan ( continuity)
     3) Periode akuntansi
     4) Pengukuran akuntansi
     5) Harga pertukaran
     6) Penetapan beban dan pendapatan      

       (Sumber : Bisnis dan manajemen , Parno S.pd penerbit Cahaya Mentari )                                           
          




0 komentar:

Posting Komentar